Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Tambnas Shopee Collaboration
Tambnas Shopee Collaboration
Tambnas Shopee Collaboration

Sebelum Memulai Bisnis Ikan Cupang Harap Memperhatikan Indukan Dari Ikan Cupang

Tambnas Bisnis - Dalam melakukan  penyeleksian indukan ikan cupang perlu dilakukan agar mendapat kualitas ikan cupang yang baik. Caranya juga cukup sederhana dengan mengetahui ciri induk yang baik dari ikan cupang itu sendiri.

Induk ikan cupang dapat berasal dari hasil pembesaran proses budidaya maupun memasoknya dari pembudidaya lain dengan kualitas yang sangat baik. Untuk memilih indukan yang baik, indukan cupang perlu dilakukan pemisahan dari ikan yang belum cukup memenuhi kriteria induk yang baik.

Untuk memisahkan ikan cupang jantan dan betina cukup sediakan wadah atau tempat penampungan yang berbeda untuk meletakkan induk ikan cupang betina dan jantan. Ikan cupang jantan biasanya bersifat lebih agresif, sedangkan betina dapat berada pada kolam indukan secara terkumpul. Berikut ini ciri indukan jantan dan betina yang baik.

1. Indukan Betina
  • Kondisi sehat dan tidak cacat
  • Ekor Ikan Cupangnya mengembang
  • Warna badannya tidak secerah yang jantan
  • Badan pendek dan gemuk
  • Pada bagian perut sedikit membengkak
  • Bentuk dubur besar dan bulat
2. Indukan Jantan
  • Kondisi sehat dan tidak cacat
  • Ekor dan sirip panjang serta mengembang seperti kipas
  • Warna badan dan sirip cerah
  • Bentuk badan panjang dan ramping
  • Terdapat bintik hitam pada punggung yang lebih banyak dari biasanya
  • Bentuk dubur oval dan kecil

Post a Comment for "Sebelum Memulai Bisnis Ikan Cupang Harap Memperhatikan Indukan Dari Ikan Cupang "

Tambnas Shopee Collaboration
Tambnas Shopee Collaboration